Tpz5GfY9BUd5Gpd0GSM9TSG5Gi==

Braking News:

00 month 0000

Infinix Note 50 Series Resmi Hadir di Indonesia, Hadirkan Fitur Canggih dan Aksesori Melimpah

Azzam
Azzam
Font size:
12px
30px
Print

Unboxing Infinix Note 50 Pro
Unboxing Infinix Note 50 Pro

Bakalbeda.com
- Infinix resmi meluncurkan seri ponsel terbaru mereka, Infinix Note 50 Series, dalam sebuah acara yang digelar di Jakarta pada Senin (3/3/2025).

Seri ini terdiri dari dua model, yakni Infinix Note 50 dan Infinix Note 50 Pro.

Dari kedua model tersebut, Note 50 Pro hadir sebagai varian tertinggi dengan berbagai fitur menarik dan inovatif di kelasnya.

Unboxing Infinix Note 50 Pro: Aksesori Melimpah

Kemasan Infinix Note 50 Pro tampil menarik dengan gambar karakter dari game Honor of Kings dan paduan warna ungu serta hitam.

Dalam kotaknya, pengguna akan menemukan berbagai aksesori yang cukup lengkap, termasuk charger cepat 90 watt, tempered glass, casing khusus dengan ring magnet, serta Magentic Wireless Fast Charge Pad berdaya 20 watt.

Uniknya, ponsel ini mendukung pengisian daya nirkabel menggunakan Magnetic Wireless Fast Charge Pad, yang bisa langsung ditempelkan di punggung ponsel setelah memasang casing khusus.

Wireless charger ini juga kompatibel dengan perangkat lain seperti iPhone 15 Pro dan Samsung Galaxy S25 Ultra.

Hands-on Infinix Note 50 Pro: Tampilan Mewah dengan Material Metal

Infinix Note 50 Pro hadir dengan desain premium berkat penggunaan frame berbahan logam Ultra-Resilient ArmorAlloy.

Varian warna Titanium Grey menampilkan finishing matte yang elegan dengan modul kamera berbentuk segi delapan beraksen glossy.

Layar AMOLED 6,78 inci (FHD+, refresh rate 144 Hz) dengan bezel tipis semakin menambah kesan modern pada perangkat ini.

Dari segi fotografi, ponsel ini membawa tiga kamera belakang dengan sensor utama 50 MP (OIS, f/1.9), kamera ultra-wide 8 MP, serta satu sensor tambahan.

Kamera depan 32 MP ditempatkan dalam punch hole di bagian atas layar.

Untuk urusan audio, Infinix Note 50 Pro telah mendapatkan tuning dari JBL dan memiliki speaker stereo dengan dukungan IR Blaster untuk mengendalikan perangkat elektronik.

Fitur Active Halo Lighting dengan Fungsi Monitoring Kesehatan

Salah satu fitur unik yang dimiliki Infinix Note 50 Pro adalah Active Halo Lighting, cincin lampu LED RGB berbentuk kapsul yang terletak di modul kamera.

Fitur ini berfungsi sebagai indikator notifikasi, perekaman video, serta timer kamera. Selain itu, Active Halo Lighting juga bisa digunakan untuk mengukur kadar oksigen dalam darah (SpO2) dan denyut nadi hanya dengan menempelkan jari pada modul tersebut.

Dari segi performa, ponsel ini mengandalkan chipset MediaTek Helio G100 Ultimate, RAM 8 GB, dan penyimpanan internal 256 GB.

Baterai 5.200 mAh dengan fast charging 90 watt memastikan perangkat tetap bertenaga sepanjang hari.

Infinix Note 50 Pro menjalankan XOS 15.01 berbasis Android 15 dan dilengkapi fitur AI One-Tap untuk akses cepat ke berbagai fungsi pintar.

Harga dan Ketersediaan

Dengan semua fitur unggulan yang ditawarkan, Infinix Note 50 Pro tetap dibanderol dengan harga yang kompetitif, yakni Rp 3.199.000.

Khusus untuk sesi flash sale di TikTok Shop dan Tokopedia pada 3 Maret 2025 pukul 19:00 WIB, ponsel ini akan tersedia dengan harga promo Rp 2.999.000.

Dengan spesifikasi tinggi, fitur inovatif, serta harga yang menarik, Infinix Note 50 Pro menjadi salah satu pilihan terbaik di segmen ponsel menengah tahun ini.***

Also read: